Home » , , , , » Makanan Untuk Memutihkan Kulit Dari Dalam

Makanan Untuk Memutihkan Kulit Dari Dalam

Makanan Yang Bisa Memutihkan Kulit Secara Alami
Memiliki kulit putih bersih menjadi idaman sebagian besar wanita Indonesia. Apalagi kalau tetap lembab dan lembut, rasanya menyenangkan sekali. Selama ini orang cenderung memilih untuk melakukan berbagai jenis perawatan tubuh di salon atau menggunakan produk pemutih yang instan untuk membantu mencerahkan kulit tubuh. Sehingga banyak diantara mereka berlomba-lomba mencoba semua produk pemutih yang diantaranya beberapa mengandung hal-hal berbahaya yang dapat merusak kondisi kulit.

Perlu diketahui bila anda mengkonsumsi obat secara berlebihan bisa mengakibatkan kerusakan pada ginjal. Ada banyak sekali cara yang bisa anda lakukan untuk memutihkan kulit dengan berbagai macam bahan alami. Berikut ini salah satu upaya yang dapat anda tempuh untuk membantu agar kulit anda tampak lebih cerah dengan banyak mengkonsumsi makan makanan berikut.


Strawberry

Strawberry merupakan bahan makanan yang luar biasa kaya akan nutrisi. Kandungan vitamin C di dalamnya jauh lebih tinggi dari pada kandungan vitamin C di dalam jeruk. Vitamin C ini sangat berperan dalam produksi kolagen yang mampu meningkatkan elastisitas kulit serta melembutkan, sehingga membuat anda tampak segar dan awet muda.


Wortel

Wortel kaya akan vitamin A yang bisa membuat mata menjadi lebih sehat dan penglihatan semakin tajam. Namun tak disangka wortel juga kaya akan vitamin C dan karoten sehingga wortel bisa dikonsumsi untuk membantu memutihkan kulit anda dari dalam. Kalau terus dikonsumsi wortel bisa membuat kulit menjadi halus, lembut lebih lembab, dan yang penting menghilangkan kulit yang gelap.



Pepaya

Vitamin C, A dan E yang ada pada buah pepaya bisa menjadi antioksidan yang cukup baik untuk mengatasi bekas noda hitam yang ada pada kulit terutama di wajah dan juga mampu menghilangkan noda hitam bekas jerawat. Selain buah pepaya yang bisa dijadikan masker, bisa juga dikonsumsi dengan memakannya secara langsung atau bisa diminum sebagai jus.


Lemon

Di dalam buah ini terkandung banyak asam karbonat, dimana senyawa ini merupakan antioksidan alami. Dengan memakan buah ini, dapat membantu membantu menghentikan perkembangan radikal bebas, yang merupakan faktor utama penyebab penuaan dan kerusakan kulit. Cukup mencampurkan perasan lemon ke dalam air minum anda, radikal bebas jauh.


Apel

Apel merupakan buah yang memiliki rasa manis dan enak. Selain itu apel juga kaya akan nutrisi sehingga sangat baik untuk kesehatan tubuh. Buah ini memiliki kandungan antioksidan yang akan mengurangi kerusakan pada kulit anda. Kulit akan rusak jika terkena sinar matahari secara terus menerus bahkan yang lebih parahnya bisa menimbulkan penyakit kulit. nah untuk menjaga kesehatan dan kecantikan kulit anda bisa memakan Apel.


Bayam

Sayuran hijau ini kaya akan beta karoten. Dengan memilih bayam sebagai makanan untuk diet anda dapat membantu mengatasi kulit kering, gatal, serta menjadikan kulit lebih halus dan bersinar.

Pisang

Pisang mengandung banyak sekali kandungan vitamin seperti A, B, E. Vitamin E bisa membantu membuat kulit lebih sehat dan cerah tentunya. Dengan berbagai macam jenisnya dan rasanya yang enak pisang bisa dijadikan sebagai opsi pemutih wajah dari dalam.


Telur

Makan 1 buah telur per hari sangat baik bagi kulit. Di dalam telur mengandung asam amino serta antioksidan lutein dan zeaxanthin, yang tidak hanya mampu melindungi kulit dari sinar UV yang berbahaya, tapi juga mampu menghasilkan sel-sel kulit yang baru.


Bawang Putih

Bawang putih merupakan antibiotik alami yang memiliki beberapa khasiat yang benar-benar luar biasa. Bawang putih mampu membersihkan darah dan membersihkan kotoran penyebab jerawat yang menyumbat kulit. Sedangkan antioksidannya membantu memperlambat proses penuaan pada kulit anda.


Tomat

Tomat biasanya dipakai sebagai masker wajah, namun anda juga bisa mengkonsumsinya secara langsung. Sayur ini bisa membuat kulit terlihat lebih putih dan membantu menurunkan berat badan anda.
CB Blogger
Merawat kulit Updated at: 2:14 PM