Home » , » Tips Wajah Tidak Belang Saat Memakai Jilbab

Tips Wajah Tidak Belang Saat Memakai Jilbab



Memakai jilbab bukan berarti kita aman dari sengatan sinar matahari, justru apabila kita tidak pandai dalam merawat wajah maka kulit wajah kita akan menjadi belang sebagian. Kulit wajah belang ini merupakan salah satu masalah yang paling dihindari para wanita yang berjilbab, karena tentunya sangat mengganggu dan membuat rasa percaya diri menjadi hilang.

Walaupun berjilbab bisa membuat wajah menjadi belang, tetapi bukan berarti kita harus menanggalkannya karena menggunakan jilbab merupakan salah satu perintah agama yang wajib ditaati oleh semua para wanita muslimah.

Kamu tidak perlu takut untuk menggunakan jilbab dan takut akan kulit wajah menjadi belang, jika kamu tahu bagaimana cara merawat wajah yang baik dan benar untuk wanita berjilbab. Dijamin kulit wajah kamu tidak akan menjadi belang dan tetap putih merata.

Tips Wajah Tidak Belang Saat Memakai Jilbab

Tips Wajah Tidak Belang Saat Memakai Jilbab

1. Selalu bersihkan wajah

Meskipun kamu berjilbab bukan berarti kulit wajah kamu aman dari debu dan kotoran. Kamu tetap harus rajin membersihkan wajah disore hari ketika sehabis beraktivitas. Jika kamu malas membersihkan dan memperhatikan kebersihan wajah, maka kulit wajah kamu akan menjadi belang dan kusam.

2. Gunakan tabir surya

Penyebab wajah belang pada wanita berjilbab adalan sinar matahari. Selalu menggunakan tabir surya untuk melindungi kulitmu dari sengatan sinar matahari. Saat memakai jilbab wajah kita akan tertutup dibagian belakang dan hanya nampak separuh saja. Jadi untuk mengantisipasi kulit wajah menjadi belang, maka jangan lupa untuk selalu menggunakan tabir surya.

3. Scrub wajah

Scrub wajah kamu seminggu sekali atau dua minggu sekali agar sel-sel kulit mati yang ada pada wajah bisa terangkat. Seperti yang kita ketahui penumpukan sel kulit mati pada wajah bisa membuat warna kulit menjadi tidak merata dan membuat wajah menjadi belang. Jadi jangan lupa dan malas melakukan scrub wajah. Jika kamu ingin yang instan maka kamu bisa membeli scrub wajah di toko kosmetik.

4. Gunakan masker wajah ketika hendak tidur

Selalu menggunakan masker wajah ketika hendak tidur dimalam hari. Perawatan wajah dimalam hari ini sangatlah penting dan merupakan salah satu kunci utama untuk mencegah kulit wajah menjadi belang. Kamu bisa menggunakan masker wajah yang terbuat dari bahan-bahan alami, atau jika ingin instan maka kamu bisa membeli cream pemutih wajah malam hari yang banyak dijual dipasaran.

Itu tadi Tips Wajah Tidak Belang Saat Memakai Jilbab yang bisa kamu terapkan sehari-hari agar kulit wajahmu tidak belang walaupun kamu mamakai jilbab dan beraktifitas di luar ruangan serta di bawah sinar matahari. Semoga bermanfaat.

CB Blogger
Merawat kulit Updated at: 7:52 PM